Salah satu situs yang dapat menghasilkan uang bagi para designer pemula maupun designer profesional yaitu dengan mengikuti kompetisi design di Sribu
Sribu.com adalah sarana online di mana pengusaha, pemilik
bisnis kecil maupun besar dapat terhubung dengan ‘tim virtual’ yang
terdiri dari 30.000 desainer grafis dan studio desain di Indonesia
melalui proses crowd sourcing untuk mendapatkan desain logo,
desain web, dan desain lainnya hanya dalam 7 hari. Konsep Sribu.com
semudah menyelenggarakan kontes, di mana klien membuat kontes, dan
komunitas desainer Sribu.com berlomba-lomba untuk memberikan desain
terbaiknya kepada klien.
Sebagai klien, Anda bisa memilih desain terbaik dari puluhan hingga
ratusan pilihan desain yang dirancang oleh berbagai desainer dengan
harga yang kompetitif. Selain itu, Sribu.com juga menyediakan layanan money-back guarantee
(*), untuk menghindarkan klien dari berbagai kemungkinan yang tidak
diinginkan saat menggunakan jasa Sribu.com.Sedangkan sebagai desainer
kreatif, Anda dapat berpartisipasi dalam kontes di Sribu.com di mana
Anda akan berkesempatan memenangkan hadiah berupa uang tunai. Bergabung
dengan Sribu.com juga akan memperkaya portfolio Anda, dan memungkinkan
Anda untuk berlatih dari desainer lain, serta kemudahan untuk
mengerjakannya di mana pun, kapan pun dengan laptop maupun PC milik
Anda.
Sribu.com
menawarkan jasa desain dari mulai logo, kartunama, baju, maskot,
website, kemasan, booth dan interior. Konsep sederhananya, klien membuat
kontes dan desainer dari sribu berlomba-lomba untuk memberikan desian
terbaiknya kepada klien. Sebagai klien, anda dapat memilih-milih desain
terbaik dari puluhan hingga ratusan desain yang dirancang oleh berbagai
desainer dengan harga yang kompetitif dan anda pulalah yang menentukan
pemenangnya.
Prinsip kerja dari Sribu.com adalah crowdsourcing yaitu
memanfaatkan komunitas untuk mengerjakan pekerjaan yang biasanya hanya
dikerjakan oleh satu orang. Penjual desain logo biasanya tradisional
biasanya hanya menawarkan 3-6 desain karya buat kliennya, sedangkan di
Sribu,com klien bisa memilih dari ratusan alternatif desain. Sribu,com
sendiri menawarkan jasa desain mulai dari paket Bronze sebesar 2,5 juta
rupiah sampai paket Gold 10 juta rupiah. Komposisi pendapatannya 80%
untuk desainer dan 20% untuk komisi pihak Sribu.com. Keuntungan sebagai
pelanggan mereka dapat memilih ratusan desain sesuai dengan
keinginannya, revisi desain tanpa batas, harga terjangkau, desain
pertama dalam 1 jam, 67ribu total desainer, dan misalkan tidak ada
desain yang anda sukai Sribu,com akan memberikan uang kembali setelah
kontes berakhir. Jadi siapkah anda untuk memulai mendesain ulang logo
perusahaan anda?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar